Basuki Endropranoto pencipta Mars PGRI



MARS PGRI DICIPTAKAN OLEH R.BASUKI ENDROPRANOTO


R.Basuki Endropranoto, pencipta Mars PGRI, lahir di Karanganyar pada tanggal 9 Juli 1914,   putra  dari   R.Hardjopawiro,    seorang Kepala Desa   di Prumpung   Kebumen   Jawa Tengah,    sebagai anak ke-2 dari 6 bersaudara.

Sebagai pengajar, adalah menjadi guru SLP dan SLA di Jogyakarta, Banjarnegara, Curup Bengkulu, Plaju, Palembang.
Menjadi salah seorang pendiri SMP di Cianjur dan mengajar di SMPN,  SMP Pasundan, SPM Tsanawiah.
Kemudian mengajar di SMPN Pandeglang, SMAN di Jakarta.

Sebagai Penilik di Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan,  berijazah B1 dan B2 dalam Bahasa Jerman dari Jerman Barat dan Jerman Timur,      menjadi salah seorang perintis Akademi Bahasa Asing  Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan RI,    menjabat sebagai Ketua Jurusan bahasa Jerman.

Bersama Bapak Moch. Said, menjadi pengajar di Taman Guru Perguruan Taman Siswa di Kemayoran Jakarta.

Buku2 yg pernah dikarangnya a.l.     Pelajaran Ilmu Alam,
Buku “Bernyanyi sambil bermain”, suatu buku nyanyian untuk bersenam dan bermain bagi anak2 kelas II dan kelas III SR, yang dikarang bersama Djedje Wikartamadya R, yang  diterbitkan oleh Percetakan Harapan Masa Jakarta thn 1954,    dan buku “Mari Bernyanyi metode bernyanyi dengan not angka” suatu buku guru yang dikarang bersama Baharuddin Harahap, yang juga diterbitkan oleh Percetakan Harapan Masa Jakarta thn 1956.

Bapak R.Basuki Endropranoto beristerikan Ibu Rd. Kartika, dan dikaruniai 9 orang anak, 5 orang anak laki-laki dan 4 orang anak perempuan.

(Ditulis oleh: Dr. Prabowo Endropranoto, anak sulung Bpk Basuki Endropranoto)





Bpk Basuki Endropranoto dengan Ibu Kartika Endropranoto

Keluarga Bpk Basuki Endropranoto



TENTANG MARS PGRI


Mars PGRI yang diciptakan oleh R.Basuki Endropranoto,


disahkan pada Kongres PGRI (Persatuan Guru Republik Indonesia)


ke VI di Malang,  yang berlangsung dari tgl 24-30 Nopember 1952.



Pada kongres di Malang tsb tercatat 483 cabang dengan jumlah anggota sebanyak 75.149 orang.
Kongres ini membahas masalah konsolidasi organisasi, perburuhan dan pendidikan.

Syair lagu Mars PGRI ini membangun tekad dan semangat  persatuan guru Republik Indonesia yang abadi,
dibawah naungan sang Panji PGRI, yang bersinar dan sentosa menerangi seluruh anggautanya.
Isi dari lagu mars PGRI ini,  antara lain 
mendorong kaum guru semuanya untuk membangunkan rakyat  dari kegelapan, sebagai penyuluh dan pembimbing bangsa,
hendaknya kaum guru menginsysafi akan kewajibannya,
mendidik dan mengajar para putera-puteri bangsa,
dan membangun jiwa, pencipta kekuatan Negara.



SYAIR MARS PGRI  (Basuki Endropranoto)
PGRI/PGRI abadi/abadi
Tetap mempersatukan diri
Dengan nama/nan jaya
nan sentosa/semasa
lahir negara kita

Wahai kaum guru semua
bangunkan rakyat dari g’lita
Kitalah penyuluh bangsa
Pembimbing melangkah kemuka

Insyaflah ‘kan kewajiban kita
mendidik mengajar p’ra putra
Kita lah pembangun jiwa
Pencipta kekuatan negara

PGRI/PGRI abadi/abadi
Bernaung dibawah sang panji
Sinar surya/nanjaya
Nan merata/kepada
Anggotanya bersama
Wahai kaum guru semua
bangunkan rakyat dari g’lita
Kitalah penyuluh bangsa
Pembimbing melangkah kemuka

Insyaflah ‘kan kewajiban kita
mendidik mengajar p’ra putra
Kita lah pembangun jiwa
Pencipta kekuatan negara




Komentar

  1. Semoga hasil karya Cipta ayahanda akan selalu dikenang oleh bangsa Indonesia. Amiin

    BalasHapus
    Balasan
    1. Amin.
      Sebagai bangsa yg besar, para guru akan dihormati, dihargai dan dikenang jasa2 nya sebagai pendifik dan penyuluh bangsa.

      Hapus
  2. Eyang Bapak is The Best. Pencipta Mars PGRI semoga dikenang dan dihargai selalu karya Ciptanya. Amiin

    BalasHapus
    Balasan
    1. Indra, cucu bapak Basuki yg sangat menguasai IT. Berkat Indralah blog bpk Basuki sbg pencipta Mars PGRI ini dapat dibaca semua orang.

      Hapus
  3. Eyang Bapak akan selalu saya kenang sebagai sosok kakek yang sangat baik,senang bercanda dan humanis.. Eyang adalah penggemar Tobasco,dan ayah saya dari Iswahyudi Maospati kalau ke Jakarta selalu dinanti Tobasco nya oleh eyang..
    I am Proud of you Eyang Bapak..
    Terima kasih kepada Oom dr.Prabowo Endropranoto yang sudah membuat Artikel ini dengan sangat baik dan terima kasih buat adik saya Indra Madirga yg sudah membantu oom bowo membuat ini

    BalasHapus
    Balasan
    1. Demikianlah, eyang Basuki telah berhasil melaksanakan tugas dan kewajibannya sebagai guru, pengajar dan pendidik, sekaligus keberhasilannya dalam keluarga. Kita mengenang dan berterima kasih kepada beliau sebagai orang tua kita.

      Hapus
    2. Iya betuuul..
      Jasa eyang akan dikenang sepanjang jaman..
      Sosok eyang akan dikenang oleh semua keturunan beliau

      Hapus
    3. The best grand father of all time

      Hapus
  4. Hebat, makasih pakde ud nulis ini, jd tau biografi eyang bapak... sampe di link lentera kecil, super proud :) ak link y blog na

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ya, dengan demikian juga diharapkan kaum guru semua dapat mengetahuinya.

      Hapus
  5. Kepada para pamanda dan bibinda teman2 bapak Basuki Endropranoto, diharapkan dapat memberi komentar dan pendapatnya disini, ya. Agar kami, anak2 pak Basuki dapat berkontak dengan teman2, kawan2 dan kenalan bapak kami.
    Salam dari kami anak2 pak Endro.

    BalasHapus
  6. Perkenalkan, saya dari tim kumpulbagi. Saya ingin tau, apakah kiranya anda berencana untuk mengoleksi files menggunakan hosting yang baru?
    Jika ya, silahkan kunjungi website ini www.kbagi.com untuk info selengkapnya.

    Di sana anda bisa dengan bebas share dan mendowload foto-foto keluarga dan trip, music, video, filem dll dalam jumlah dan waktu yang tidak terbatas, setelah registrasi terlebih dahulu. Gratis :)

    BalasHapus
  7. Semoga Hasil Karya Bapak Basuki Endropranoto tetap dikenang sepanjang masa dan bermanfaat bagi Dunia Pendidikan di Indonesia ya Pak... Aamiin..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

      Hapus
    2. Aamin.
      Demikianlah harapan pendidikan Indonesia,
      yg menjadi tujuan luhur PGRI.

      Hapus
  8. Selamat siang Bapak... Mohon petunjuknya. Dalam menyanyikan lagu Mars PGRI yg benar, apakah bait ref bait ref, ataukah bait bait ref? Terima kasih...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Selamat siang, bapak Muhammad Reyhan.
      Seingat saya (sdh lama sekali), menyanyikan lagu Mars PGRI ini adalah
      Bait pertama Ref,
      kemudian Bait kedua Ref.
      Dapat saja saya keliru.
      Kiranya para bapak guru dan ibu guru dibidang seni suara, yang lebih mengerti dalam membaca noot dan text lagu, mengetahui cara untuk menyanyikan lagu Mars PGRI secara benar.
      Terimakasih atas pertanyaan dan perhatiannya.

      Hapus
  9. Keluarga PGRI senantiasa mengingat bapak pencipta Mars PGRI.

    BalasHapus
  10. Pada hari guru , hari ini, 25 Nopember 2020, terkenang akan bapak Basuki Endropranoto, tokoh guru yang menciptakan Mars PGRI.

    BalasHapus
  11. Hari tanggal 25 Nopember 2021 adalah Hari Guru.
    Selanat berbakti wahai para guru.
    Terkenang kepada bapak Basuki Endropranoto, tokoh guru yang menciptakan Menciptakan Mars PGRI.
    Selamat Hari Guru.

    BalasHapus
  12. Salam, Bapak. Adakah partitur notasi Mars PGRI yang otentik/asli? Partitur yang beredar di lingkungan pendidikan maupun di internet kebanyakan terdapat perbedaan di bagian akhir ref., sebagian malah mereka-reka nada sesuai dengan pendapat sendiri. Di laman resmi PGRI pun tidak bisa kami dapatkan.

    BalasHapus
  13. Mohon penjelasan, di internet beredar partitur dalam beberapa versi nada yang tidak bersesuaian satu sama lain dalam nada utama / pemegang melody Soprano. Apakah partitur yang ada di artikel ini adalah partitur asli ? Terima kasih atas penjelasannya.

    BalasHapus

Posting Komentar